Geomembrane HDPE Sebagai Bahan Pelapis Tidak Tembus Cairan

Apa itu Geomembrane?

Geomembrane adalah material pelapis tidak tembus cairan (impermeable layer) yang tahan (tidak bereaksi) terhadap cairan/bahan kimia dan sinar ultraviolet matahari. Geomembrane terbuat dari bahan HDPE (High Density Polyethilene). Geomembrane digunakan pada aplikasi water pond, reservoir, danau buatan, bak penampungan limbah cair maupun padat, pelapis mud pit, pelapis lahan penampungan sampah, TPA (sanitary landfill), pelapis dasar tangki, biogas, ash yard, coal yard, kolam tambak, saluran air dan kanal.

Selain itu, Geomembrane juga dapat digunakan sebagai liner pelapis konstruksi kolam penampungan baru atau sebagai pelapis konstruksi bak beton yang mengalami kebocoran. Untuk konstruksi baru, biasanya Geomembrane digelar langsung di atas galian tanah, tanpa harus dicor beton dahulu, sehingga sangat praktis dan mempermudah pelaksanaan pekerjaan.

Fungsi Geomembrane

Fungsi geomembrane HDPE pada beberapa area industri :

Area Pengeboran Minyak Bumi (Oil & Gas)

Geomembrane digunakan untuk melapisi kolam yang menampung lumpur hasil pengeboran (mud pit).

Area Pertambangan

Geomembrane digunakan sebagai bahan pelapis dasar tangki bahan bakar, atau sebagai penutup area bekas tambang.

Area Perkebunan atau Peternakan

Pada area ini geomembrane berfungsi sebagai pelapis kolam penampungan air (water pond), pelapis kolam limbah hewan, biogas, pelapis kolam tambak, pelapis atap kandang hewan ternak.

Geomembrane Untuk Pelapis Kolam Biogas Limbah Tapioka

Geomembrane sebagai Pelapis Waterpond Pabrik Kelapa Sawit

Geomembrane sebagai Pelapis Atap Kandang Ternak

Selain itu, Geomembrane juga dapat digunakan pada:

Water Reservoir (tempat penampungan air)

Artificial Lake (Danau kolam buatan)

Tank Base Lining (Pelapis Dasar Tangki)

Landfil (Tempat Pembuangan Akhir) TPA

Ash Yard (PLTU)

Lining Jacketing Pile Dermaga

Keuntungan Menggunakan Geomembrane:

Material HDPE (High Density Polyethilene) merupakan material polymer tahan kimia yang bisa langsung dipasang di atas tanah sebagai pengganti beton.
Material polymer ini mampu menahan zat-zat kimia sebagai berikut:

Kelebihan Lainnya

Pada kolam tambak penggunaan HDPE Geomembrane bisa mengurangi kematian udang/ikan (hingga lebih dari 30%). HDPE Geomembrane juga memudahkan untuk menguras lumpur / maintenance. Lebih ekonomis jika dibanding menggunakan beton bertulang, hemat hingga 30%.Dari segi pemasangan juga lebih cepat, karena setelah terpasang bisa langsung digunakan.
Dengan adanya kandungan karbon hitam, antioksidan, dan stabilisator, penggunaan HDPE Geomembrane di luar ruangan dapat bertahan hingga puluhan tahun dari paparan sinar Ultraviolet yang tinggi pada iklim tropis di Indonesia.

Mengapa Menggunakan Jasa Kami?

Geomembrane Berkualitas Premium

HUITEX adalah produsen terkemuka produk geosintetik asal Taiwan sejak tahun 1990-an. HUITEX memiliki reputasi yang handal melalui kontribusi untuk memberikan konsistensi produk dan kualitas kepada pelanggan global.

HUITEX bersertifikat ISO 9001 dan 14001 dalam memproduksi geomembran, geocell, liner pelindung beton berkualitas tinggi untuk penggunaan konstruksi geoengineering, seperti tempat pembuangan sampah, pengolahan air limbah, tunneling, waterproofing, teknik pertambangan dan perlindungan lereng.

HUITEX Geomembrane terbuat dari resin HDPE premium murni yang dirancang khusus untuk produksi geomembran. HUITEX Geomembrane juga diperkuat dengan karbon hitam, antioksidan, dan stabilisator sehingga memiliki sifat mekanis yang unggul dan ketahanan jangka panjang yang luar biasa terhadap bahan kimia, ozon, oksidasi, dan radiasi UV, ataupun retak yang diakibatkan oleh faktor alam. Keunggulan ini menjadikan HUITEX Geomembrane pilihan yang tepat untuk diaplikasikan pada ruang terbuka ataupun tertutup. HUITEX HDPE Geomembrane mampu memenuhi bahkan melebihi standar GRI GM-13.

Tim Teknisi Berpengalaman

Kami memiliki teknisi tenaga ahli installer yang profesional, berpengalaman dan memiliki sertifikat international. Selain itu, kami juga memiliki peralatan geomembrane yang lengkap dan bermutu tinggi (Leister, merek asal Eropa) sehingga tidak mudah rusak.

Pengalaman Proyek

PT Multibangun Rekatama Patria telah menyediakan dan memasang geomembrane sejak tahun 1994 sampai saat ini, jadi pengalaman dan profesionalisme kami sudah teruji proyek yang sudah sangat banyak dikerjakan di seluruh Indonesia, mulai dari proyek swasta sampai pemerintah. 

Aerated Lagoon

Bali, 1994

Biogas

Lampung, 2007

Geothermal

Ciwidey, 2019

Aviary Irfan Hakim

Bekasi, 2021

PROYEK GEOMEMBRANE KAMI

Proses Pemasangan Geomembrane

Kami menyediakan jasa konsultasi dan pemasangan Geomembrane, dari awal sampai selesai.

Tahap 1

Persiapan Lahan

Tahap 2

Penggelaran Geomembrane

Tahap 3

Penyambungan Geomembrane

Tahap 4

Uji Geomembrane

Tahap 5

Siap Digunakan

DAPATKAN PENAWARAN HARGA

Share:

Proyek Terkait Lainnya

Tidak ada posting terkait yang ditemukan.

Produk Terbaru Lainnya